Video Detik Detik Jembatan di Pantai Amurang Minahasa Selatan Runtuh, Ditelan Laut


 Video Detik Detik Jembatan di Pantai Amurang Minahasa Selatan Runtuh, Ditelan Laut


Jalan dan jembatan di pesisir Pantai Amurang tertangkap kamera warga ambruk ke laut.


Jalan dan jembatan ini menghubungkan Desa Bitung dan Agean Satu di pesisir pantai Amurang, Minahasa Selatan, Sulawesi Utara.


Detik-detik jalan dan jembatan ambruk dan jatuh ke laut terekam kamera warga. Peristiwa itu dikatakan terjadi sekitar pukul 14.00 WITA, Rabu 15 Juni 2022.


Sebuah akun Facebook bernama Jerry Jeffry melakukan siaran langsung. Ketika jembatan dan jalan runtuh jatuh ke laut.


Belum ada laporan korban jiwa akibat ambruknya jalan dan jembatan ini.


Namun, petugas BPBD Minahasa Selatan sudah berada di lokasi mencegah warga mendekat.


Penyebab ambruknya jembatan tersebut diduga akibat abrasi di sepanjang pantai Amurang.


Warga yang menyaksikan jembatan ambruk terlihat berlarian. Jauhi daerah pesisir.


Saat kejadian, cuaca di sekitar lokasi terpantau cerah. Tidak ada badai atau hujan lebat. Tiba-tiba jembatan dan jalan ambruk jatuh ke laut.


"Yang jebol jembatan Boulevard itu bukan jembatan utama di jalan Trans (Sulawesi)," kata akun Jerry Jeffry.

Related Posts

Posting Komentar