Detik-Detik Kebakaran di Masjid Jayakarta, Api Berasal Dari Tempat Imam Sholat


 Detik-Detik Kebakaran di Masjid Jayakarta, Api Berasal Dari Tempat Imam Sholat


Masjid Jayakarta yang terletak di Jalan Rawa Gelam II, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, dilalap si jago merah, Rabu (30/6/2021). Peristiwa kebakaran terjadi pada pukul 09.44 WIB.


"Kami mendapat laporan dari warga bahwa ada masjid yang terbakar," kata Gatot Sulaeman, Kasubag Gulkarmat, dalam keterangan tertulis.


Gatot mengatakan, kejadian bermula ketika petugas kebersihan di tempat kerja melihat api berkobar di tempat shalat imam. Setelah itu, yang bersangkutan melapor ke pengurus masjid karena api semakin membesar.


"Petugas kebersihan sedang melakukan pembersihan. Kemudian melihat api dari tempat imam. Kemudian dilaporkan ke pengurus masjid dan pengurus masjid ke lokasi tempat api membesar," jelasnya.


Petugas pemadam kebakaran yang mendapat informasi langsung bergegas ke lokasi. Sebanyak tujuh unit mobil pemadam kebakaran dan 35 personel juga dikerahkan.


Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 11.06 WIB. Diduga penyebab kebakaran adalah korsleting listrik.


"Karena korsleting listrik di tempat Imam," lanjutnya.


Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Kerugiannya, lanjut Gatot, diperkirakan mencapai Rp. 500 juta.

Related Posts

Posting Komentar